Rabu, 25 Desember 2013

Bumi dan Langit

Menulis semua mimpi, harapan, dan cita - cita dengan pensil. Menyerahkannya kembali pada Allah. agar Allah bisa menghapus beberapa, dan menuliskan yang lebih baik.

Bukankah Tuhan lebih tau?

Manusia memang hanya bisa berencana, Tuhan yang menentukan. Yang perlu dilakukan manusia sebenarnya sederhana, hanya perlu ikhtiar bumi dan langit, serta selalu berbaik sangka bahwa Allah akan berikan yang terbaik.  

 image source here

Minggu, 15 Desember 2013

'ala kulli hal

Alhamdulillah 'ala kulli hal

A phrase that means praise to Allah in all circumstances. 
To understand and remind ones self to the truth that all praise truly belongs to Allah, even when one is faced with hardships and difficulties, and to remain grateful

Bersyukur, untuk semua hal yang terjadi dalam hidup saya...

Senyum dulu, cheers :)

Rabu, 04 Desember 2013

Suatu Hari Nanti

akan ada jawaban yang mutlak pasti atas sejuta keluhan tentang apa yang terjadi hari ini.

akan ada rasa malu yang teramat kepada Tuhan, karena pernah lancang berburuk sangka dengan takdir yang dirasa berat saat ini. 

akan ada penyesalan yang mendalam, karena pernah menaruh ketidakpercayaan kepada Tuhan, bahwa Ia yang akan menuntaskan semua berat, perih, dan sakit yang menimpa detik ini. 

suatu hari nanti. 

akan ada pelukan erat yang Tuhan hadiahkan atas segala kesabaran, ketaatan, dan kepatuhan yang dilakukan hari ini. karena Ia selalu cinta hambaNya yang yakin. sungguh tidak sulit bagiNya untuk membuat kita ‘mudah’ begitu saja saat ini, tapi bukankah Ia selalu rindu dimohonkan dan dibujuk-rayu dalam setiap sujud-sujud terakhir shalat? Ia selalu rindu, dan akan semakin rindu..

maka jawaban atas semua pertanyaan hari ini akan disimpanNya terus hingga saatnya yang paling tepat untuk menghadiahkan yang terbaik dan teristimewa bagi kita, hamba yang senantiasa dirindukanNya.

http://digntaswpp.com/autumn-backgrounds-wallpaper-widescreen.html

maka sederhanalah sudah tugas kita, hanya perlu berbaik sangka. karena akan ada yang Tuhan hadiahkan untuk kita, suatu hari nanti. 
 
Credit : zahramaulida

Peluk, kak :)